Senin, Desember 19, 2011

Muslim yang Bodoh


Apa maksud dari judulnya? Itu sebuah sindiran buat kita -termasuk saya- dalam menjalani dan memahami isi agama sendiri pada kehidupan sehari-hari. Semoga tulisan ini bisa menjadi renungan bersama.
Banyak yang menyangka jika dirinya sudah rajin beramal dan gemar beribadah maka kelak akan terbebas dari azab api neraka. Salah besar! Kenapa? Karena itu sama saja dengan mengharapkan pamrih. Ibadah adalah kebutuhan jiwa dan kewajiban sebagai hamba Allah, bukan untuk dipamerkan atau karena keterpaksaan, apalagi sekedar menghindari siksaan.


Ciri-ciri muslim yang bodoh :
1. Rajin sholat, tapi tidak membekas dalam kehidupan dan tidak mau tau apa makna yang terkandung di setiap bacaan dan gerakannya.
2. Fanatisme buta, terlalu mengkultuskan pemimpinnya meski ia sering berbuat kesalahan.
3. Rasa khawatir yang berlebihan pada umat agama lain, tapi lalai menjaga keimanan dan kesatuan umat dalam agamanya sendiri.
4. Agama cuma dijadikan sebagai pelengkap identitas dan simbol status, alias beragama tapi tidak beriman.
5. Cinta akan gemerlapnya dunia, lupa pada kematian dan kehidupan di Akherat.
6. Pelit berbagi materi dan ilmu yang bermanfaat pada sesama serta malas menegakkan UKHUWAH ISLAMIYAH.

Dan masih banyak lagi hal-hal selama ini yang luput dari kita sebagai muslim. Maka perkuatlah dan rapatkan barisan dari segala fitnah dan adu domba. Surga bukan miliknya satu golongan atau orang yang rajin beribadah saja, tetapi surga adalah milik hamba yang bertaqwa serta mendapat ridho-Nya.
Semoga kita tidak lagi menjadi muslim yang bodoh. Amin.

Artikel : Zuragan Qripix (Kompasianer)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar