Potensi Wilayah
Desa Muntuk terletak di sebelah bagian timur kabupaten Bantul, D.I.Yogyakarta. Berbatasan langsung dengan Daerah Gunung Kidul bagian barat. Berjarak kurang lebih 40 Km yang ditempuh dengan melalui Patuk, Jalan Raya Wonosari. Kondisi alam yang nyaman untuk dihuni, meski akses angkutan yang masih terbatas dan hanya beberapa tempat yang dilalui oleh angkutan bus yang akan menuju pasar Piyungan. Jalan utama untuk menuju desa ini sudah dilakukan pengaspalan, sehingga untuk akses kendaraan sendiri, bisa dilalui dengan mudah, dengan jalan yang agak berkelok-kelok ketika memalui jalur timur, jalan raya wonosari.

Pemandangan perbukitan, dengan udara yangs sejuk, menjadikan kawasan ini memiliki daya tarik tersendiri. Selain itu kawasan ini memiliki areal-areal tertentu pohon pinus. Habitat pohon didominasi oleh Pohon Bambu, Mahoni dan Jati. Kebanyakan masyarakat disini memiliki keahlian pengrajin bambu. Banyak barang-barang kerajinan yang telah diekspor keluar daerah hingga ke luar negeri. Sayangnya potensi ini hanya dapat dimanfaatkan oleh segelintir orang. Hampir seluruh masyarakat disini terutama di dusun Tangkil ini memiliki kemampuan dalam pengrajin bambu.
Permasalahan yang terlihat adalah, kurangnya pemasaran, alat yang masih tradisional untuk melakukan pengolahan bambu serta kurangnya daya tarik wisatawan yang berkunjung di tempat ini.

Salah satu area kawasan hutan pinus

Di bagian selatan terdapat kebun buah atau "Kebun Agro". Berbagai macam buah ditanam disini salah satunya durian. Merupakan salah satu potensi yang diunggulkan oleh kecamatan Dlingo. Hal ini untuk mendongkrak sektor pariwisata di kecamatan Dlingo, Muntuk, Kab. Bantul.

Bersambung ...