Jumat, September 28, 2012

Ternyata Akhirat ‘Masih’ Tidak Kekal (5)

~ SURGA DAN NERAKA SUDAH KITA RASAKAN ~

Perbandingan antara alam dunia dan alam akhirat itu, ibarat ujung jari dicelupkan ke samudera. Setetes air yang ada di ujung jari itulah dunia, dan samudera itulah akhiratnya. Demikianlah suatu ketika Rasulullah dawuh kepada para sahabat, sebagaimana diceritakan dalam HR Muslim, Tirmidzi, Ibnu Majah, dan Ahmad.

Saya sempat tercengang ketika merenungi dawuh Nabi itu. Betapa hebatnya pengetahuan dan pemahaman beliau tentang alam akhirat. Saya membayangkan, agaknya, ini karena beliau sudah menyaksikan sendiri besarnya alam berdimensi tinggi yang kita kenal sebagai alam Akhirat itu. Bukankah beliau memang sudah sampai di ‘puncak langit’ bernama Sidratul Muntaha, dimana alam akhirat terlihat? Bahkan, beliau digambarkan begitu terpesona menyaksikan alam berdimensi sepuluh yang meliputi alam dunia. Sehingga, muncullah kesimpulan bahwa alam rendah bernama Dunia ini ternyata hanya seperti setetes air di samudera nan luas ketika dibandingkan dengan alam Akhirat.


Rabu, September 26, 2012

Ternyata Akhirat ‘Masih’ Tidak Kekal (4)


 ~ DUNIA DI BUMI DAN AKHIRAT JUGA DI BUMI ~

Banyak diantara kita yang membayangkan alam akhirat itu nun jauh disana – beyond the universe. Padahal puluhan ayat Al Qur’an dengan sangat gamblang menceritakan bahwa alam akhirat itu terjadi di Bumi ini pula. Alam dunia terjadi di Bumi, alam akhirat pun terjadi di Bumi. Karena panggung drama kehidupan manusia ini memang ya planet Bumi ini..!

Boleh saja orang berangan-angan akan bisa hidup di planet-planet lain, dengan membentuk koloni-koloni seperti digambarkan oleh film sience-fiction. Tetapi kenyataannya, sampai sekarang manusia tak mampu melakukannya. Jangankan hidup dan membangun koloni di planet di luar tata surya kita, lha wong membangun koloni di satelit Bumi yang bernama Bulan saja tidak mampu.

Senin, September 24, 2012

Pilih Mana ?

Manusia - Eh, sudah subuh ?
Malaikat - Bangunlah wahai anak Adam, tunaikan solat subuh mu
Syaitan - Aahhhhhh masih ngantuk nih.. terlalu pagi, bobok dulu ah 10 menit lagi ..zzZZz
 

Manusia  - Saatnya makan ..

Malaikat - Wahai Anak Adam, mulai dengan mengucap Bismillah....Syaitan  - Aaah kelamaan, dah laper banget nih, langsung sikaaaattttt.....

Manusia  - Hari ini enaknya pake pakian apa ya ?
Malaikat - Wahai anak Adam, pakailah pakaian yang menutup aurat.
Syaitan - Ehh, panas-panas gini enaknya, .... yang simple2 ja ..!

Ternyata Akhirat ‘Masih’ Tidak Kekal (3)


~ DUNIA DAN AKHIRAT ADA SECARA BERSAMAAN ~

Setelah memahami bahwa kehidupan Bumi pasti bakal berakhir, salah satu ‘kata kunci’ dalam memahami buku ‘Akhirat Tidak Kekal’ adalah definisi tentang ‘alam dunia’ dan ‘alam akhirat’. Ini perlu kita pahamkan terlebih dulu, agar persepsi kita tentang kedua alam ini bertemu dalam satu frame yang sama. Karena kalau tidak, diskusi kita selanjutnya tidak akan nyambung.

Dalam menjelaskan ketidak-kekalan akhirat ini saya sengaja tidak menjawab pertanyaan kawan-kawan secara langsung satu persatu dan sporadis. Karena, hal itu akan menjadikan diskusi tidak terarah dan berputar-putar tak ada ujung pangkalnya. Namun, jangan khawatir, pertanyaan yang Anda posting disini saya catat kok, dan kemudian saya rangkum dalam jawaban yang terstruktur dalam bentuk notes secara bersambung, supaya Anda enak membaca dan menyimpulkannya.

Sabtu, September 22, 2012

Ternyata Akhirat ‘Masih’ Tidak Kekal (2)

~ APA PUN YANG TERJADI, BUMI PASTI MATI ~

Agus Mustofa - Surabaya, IndonesiaSuatu ketika di tahun 1988, saya membaca koran Jawa Pos di halaman Opini. Salah seorang wartawannya menulis cerita tentang ‘Kematian Bumi’, yang membuat saya tergerak untuk menanggapinya. Waktu itu, saya memang belum menjadi wartawan koran terbesar di wilayah timur itu. Tanggapan saya pun bak gayung bersambut, dan memunculkan polemik berbulan-bulan dengannya. Kami beradu argumentasi tentang kemungkinan matinya planet Bumi. Intinya, bagaimana pun caranya, planet Bumi ini pasti akan mengalami kematian alias kiamat.

Ada beberapa penyebab yang bisa mematikan peradaban di muka bumi ini. Diantaranya adalah kalau terjadi perang nuklir. Jika semua negara yang punya bom nuklir bertarung, maka hasilnya tidak akan ada yang menang. Semuanya kalah, karena akan terjadi kehancuran yang sangat fatal, ribuan kali lebih fatal dibandingkan apa yang terjadi di Nagasaki dan Hiroshima saat Perang Dunia II. Itulah sebabnya, tidak ada negara – blok Barat maupun blok Timur – yang berani menyulut perang nuklir. Paling banter hanya gertak-gertakan belaka. Termasuk kepada Iran sekarang ini, yang diduga sudah bisa memproduksi bahan bakar bom Nuklir sendiri.

Jumat, September 21, 2012

Ternyata Akhirat ‘Masih’ Tidak Kekal (1)



Agus Mustofa - Surabaya, Indonesia

~ SEMBILAN TAHUN, KETIKA GELOMBANG MENYISAKAN RIAK ~

Tadinya saya tidak ingin menulis tanggapan lagi tentang buku ‘ Ternyata Akhirat Tidak Kekal’ yang kontroversial itu. Karena, buku yang saya tulis di awal tahun 2004 itu sebenarnya sudah dibahas puluhan kali di berbagai forum yang saya hadiri. Dan, kini sudah cetak ulang sebanyak 23 kali, tersebar sampai keluar negeri.

Kontroversi yang dulu sebesar gelombang itu, kini memang sudah tinggal riak-riaknya saja. Karena, dalam berbagai forum yang sudah saya hadiri, akhirnya audiens bisa memahami buku itu setelah saya jelaskan secara panjang lebar. Sebenarnya, sebagian besar kontroversi itu disebabkan oleh mereka yang alergi terlebih dahulu terhadap judul buku, yang dianggap ‘menabrak keyakinan’ mereka selama ini.

Kalaupun sudah membaca isinya, biasanya mereka tidak membaca dengan hati yang jernih dan terbuka, melainkan sudah didahului oleh apriori. Sehingga yang terjadi bukan berusaha memahami pemikiran dan argumentasi yang tertuang dalam buku itu melainkan sekedar berusaha mencari perbedaan dan kesalahannya.

Kamis, September 13, 2012

Cara Alami Membasmi Nyamuk di Dalam Rumah


Cukup mudah pembuatannya dan lebih aman karena tidak menggunakan bahan-bahan yang berbahaya bagi kesehatan.

Sebuah alternatif senjata bagi perjuangan terus menerus kita dalam memberantas nyamuk. Tak perlu dijelaskan lagi betapa bahayanya nyamuk buat kita. Ok, mari kita mulai. 


Siapkan dulu :
- Botol plastik bekas ukuran 1,5 liter.
- 200 ml air
- 50 gram gula merah
- 1 gram ragi (beli di toko makanan kesehatan, warung, atau pasar)


Langkah-langkah pembuatan:
 

Rabu, September 12, 2012

Perdagangan Yang Rugi


Al Quran menanamkan dalam diri umat manusia adalah bahwa dunia ini merupakan tempat tinggal sementara. Dengan demikian hidup yang sejati bukanlah hidup di dunia ini, melainkan kehidupan lain yang bakal datang, yang jauh lebih baik, lebih abadi, dan lebih besar manfaatnya dibanding kehidupan duniawi itu.

Sementara itu petaka dan penderitaan yang berada disana pun jauh lebih hebat ketimbang yang ada di dunia. Karena itu barangsiapa yang silau oleh tujuan lahiriah kehidupan duniawi ini dan tertipu oleh kenikmatan, kekayaan kenyamanannya, lantas mati matian berusaha memperoleh semuanya itu dengan mengorbankan kenikmatan dan kenyamanan kehidupan akherat  yang abadi, maka rugilah “perdagangan” yang ia lakukan itu.

Jumat, September 07, 2012

Al-Qur’an, Kitab Yang Terlupakan


Bagi umat Islam, hendaknya Al-Qur’an dijadikan sebagai kitab pedoman hidup untuk kebahagiaan di dunia dan akherat. Tetapi harus diakui, mendekati akhir zaman ini Al-Qur’an sudah menjadi kitab suci yang mulai terlupakan oleh sebagian umatnya. Jangan lagi ditanya apa itu ilmu tajwid atau fiqih, mungkin malah akan membuat mereka semakin bingung dan serba salah.
Lihat saja kenyataan di sekitar kita atau bahkan dalam keluarga, setelah Maghrib tiba jarang terdengar lantunan ayat suci dari tiap-tiap rumah muslim. Gaungnya sudah dikalahkan oleh suara sinetron dan acara televisi lainnya.
“Ngapain lagi baca Qur’an? Kan yang penting saya ini sudah rajin sholat dan berbuat baik….”

Kamis, September 06, 2012

Kisah Nyata Anak Durhaka dari Singapura

Sebuah Kisah Nyata dari Negeri tetangga Singapura beberapa dekade lalu yang cukup menghebohkan hingga Perdana Menteri saat itu, Lee Kwan Yew senior turun tangan dan mengeluarkan dekrit tentang orang lansia di Singapura.

Dikisahkan ada orang kaya raya di sana mantan Pengusaha sukses yang mengundurkan diri dari dinia bisnis ketika istrinya meninggal dunia. Jadilah ia single parent yang berusaha membesarkan dan mendidik dengan baik anak laki-laki satu-satunya hingga mampu mandiri dan menjadi seorang Sarjana.

Kemudian setelah anak tunggalnya tersebut menikah, ia minta ijin kepada ayahnya untuk tinggal bersama di Apartemen Ayahnya yang mewah dan besar. Dan ayahnya pun dengan senang hati mengijinkan anak menantunya tinggal bersama-sama dengannya. Terbayang dibenak orangtua tersebut bahwa apartemen nya yang luas dan mewah tersebut tidak akan sepi, terlebih jika ia mempunya cucu. Betapa bahagianya hati bapak tersebut bisa berkumpul dan membagi kebahagiaan dengan anak dan menantunya.

Rabu, September 05, 2012

Usia Ideal Umat Muslim


Usia kita, rahasia Allah. Kita tidak pernah tahu. Dengan cara apapun. Berapa panjangnya usia kita. Apa capaian maksimalnya. Urutan tangga-tangga seperti apa yang akan dilalui sepanjang usia.
Maka, kita ada untuk berusaha. Kita ada untuk berdoa. Dengan maksimal. Agar tercapai yang ideal.
Allah telah mengirimkan petunjuk lengkap bagi kita semua. Al-Qur’an utamanya. Kemudian Rasul yang membawa wahyu melalui hadits-hadits beliau. Petunjuk untuk memasuki area kebaikan. Petunjuk untuk menghindari liang lubang kerusakan. Petunjuk untuk menjalani hidup di dunia hingga ke akhirat nanti. Kedua petunjuk itu, telah diaplikasikan dengan sempurna oleh sang pembawa risalah; Rasulullah Muhammad shallallahu alaihi wasallam.